TUHAN INILAH PROPOSAL HIDUPKU
TUHAN INILAH PROPOSAL HIDUPKU
Identitas buku
- Judul : Tuhan, inilah proposal hidupku
- Pengarang : Jamil Azzaini
- Penerbit : KMO Indonesia
- Cetakan : Ke-4 (Edisi revisi), Desember 2020
- Tebal : 160 halaman
Resensi buku
Layaknya sebuah proposal, buku ini menuntun pembacanya untuk dapat merangkai alur kehidupannya sebagai proposal yang ia ajukan kepada tuhannya. Secara rinci kita dituntun untuk melakukan pencapaian-pencapaian apa yang kita inginkan dalam hidup ini, sedetail mungkin agar capaian prestasi tertinggi tersebut bisa kita banggakan hasilnya di hadapan Allah swt.
Buku ini dimulai dengan panduan membuat proposal hidup, ada beberapa kata kunci yang penulis berikan, yaitu :
- Anda harus melakukannya sendiri
- Kerjakan secara bertahap dan ikuti instruksinya dengan baik
- Tulis kembali apa yang sudah anda kerjakan, gabungkan kemudian rangkaiankan agar terhubung satu sama lain sehingga jadilah proposal hidup anda
Lima langkah menyusun proposal hidup anda :
- Sadarilah bahwa anda adalah masterpiece
- Terapkan prestasi terbaik yang akan anda raih
- Jadilah seorang expert
- Sempurnakanlah hidup anda sekarang
- Sempurnakan lingkungan anda
Di setiap langkah-langkah tersebut kita dipandu bagaimana tahapan itu harus dilalui dan menuliskan apa-apa yang ingin kita raih sehingga terciplah rangkaian dari proposal hidup kita. Dan akhirnya kita disuguhkan bagaimana sebuah contoh proposal kehidupan dari penulis, dan mengajak kita menuliskan proposal hidup kita masing-masing
Kelebihan buku :
Secara detail memberikan langkah-langkah apa yang harus kita lakukan pada tahapan yang harus dilalui orang jika ingin benar-benar mengaplikasikan buku ini. Rincian tertulis inilah yang kemudian membuat kita dapat dengan mudah menuliskan dan merangkai tuntunan yang diberikan buku ini.
Oleh : Fauzan Haq