Siapa yang Datang ke Pemakamanku Saat Aku Mati Nanti ?

RESENSI BUKU

Siapa yang Datang ke Pemakamanku

Saat Aku Mati Nanti ?

 

Identitas buku

  1. Judul : Siapa yang Datang ke Pemakamanku Saat Aku Mati Nanti ?
  2. Pengarang : Kim Suhyun
  3. Penerbit : Haru Media Sejahtera
  4. Cetakan : ke sepuluh, Maret 2023
  5. ISBN : (13) 978-623-7100-29-4
  6. Tebal halaman : 168 halaman
  7. Harga buku : Rp 62.375

 

Biografi Penulis

Kim Sang-hyun sudah menerbitkan lima buah buku, dan buku ini adalah buku pertama yang diterbitkan dalam Bahasa Indonesia. Ia juga mengelola sebuah kedai kopi bernama Gongmyeong Café, juga sebuah penerbit independent bernama Feelm.

Resensi buku

Buku Siapa yang datang ke pemakamanku saat aku mati nanti ? berisi tulisan-tulisan pendek tentang pengalaman hidup, kontemplasi dan refleksi diri. Penulis menuliskan isi pikirannya dan caranya memaknai kehidupan. Dibagi dalam empat bab utama, kesalahan, hati yang hilang, sejarah, dan semoga itu kebahagiaaan. Buku ini mempunyai 3 pesan. Pertama adalah harapan agar kita bahagia. Kedua harapan untuk menjadi orang baik agar dapat dikelilingi oleh orang-orang baik. Ketiga adalah bahwa pada akhirnya kita semua hanyalah manusia biasa. Tujuan akhir hidup adalah kebahagiaan. Kita semua ingin bahagia dan mengupayakan segala cara untuk mendapatkan kebahagiaan. Namun, darimana datangnya kebahagiaan ? kebahagiaan dimulai dari orang-orang di sekitar kita melalui cinta yang menghubungkan antar manusia.

Kita pernah putus asa, kita pernah lelah, dan kita pernah terluka dalam menjalani hidup. Melalui tulisan ini kita bisa menemukan kekuatan baru sebab kita sebenarnya tidak sendiri. Apa yang kita rasakan bisa juga dirasakan oleh banyak orang. Kita tidak benar-benar sendirian dlaam berjuang melakukan terbaik dalam hidup.

Meski tidak setiap tulisan disertai dengan pemikiran yang sangat dalam tapi ada kehangatan tersendiri setiap kali kita membaca setiap tulisan dalam buku ini. Kita bisa membaca buku ini secara berurutan dari depan ke belakangan atau bisa juga membaca buku ini secara acak sesuai dengan judul yang kita inginkan. Bahkan kita bisa mendapat impresi yang berbeda dari setiap tulisan yang sama. Sesuaikan dengan suasana hati, maka ada ketenangan yang bisa kita peroleh dari buku ini. Sekaligus membuat kita kembali merenungkan hidup kita sendiri.

Kelebihan buku :

Buku ini merupakan catatan kecil sang penulis yang berusaha untuk hidup sedikit lebih baik, sedikit lebih bahagia, sedikit lebih sejahtera. Ditulis dengan gaya Bahasa yang tenang dan jujur, buku ini mencoba menyampaikan kehangatan, memberikan penghiburan, dan menumbuhkan kekuatan bagi pembaca untuk menjalani hidup, meraih mimpi, juga mengatasi kekecewaan dan berbagai perkara hidup sehari-hari.

Kekurangan buku :

Meski judulnya memuat kata kematian, tapi tulisan-tulisan dalam buku ini lebih banyak memuat hal-hal bijaksana terkait kehidupan. Sepanjang cerita tidak menyebutkan judul buku tetapi memang isi dari cerita-cerita yang penulis ceritakan seperti kesimpulan dari cerita hidupnya

 

Oleh : Khoirunnisaa Anggraeni